Cara Memindahkan WA Dari Android ke iPhone Melalui Aplikasi
Bagi anda para pengguna android yang tengah ingin berganti menggunakan iPhone, kini anda bisa memindahkan WA dari perangkat sebelumnya ke perangkat yang baru. Memindahkan WA yang ada di perangkat android ke iPhone terbilang cukup mudah. Dari banyaknya cara, anda bisa menggunakan aplikasi salah satunya. Install aplikasi tambahan untuk bisa memindahkan WA ke iPhone yang baru.
Aplikasi yang bisa anda pakai untuk melakukan hal tersebut adalah Move to iOS. Aplikasi Move to iOS ini bisa didapatkan melalui play store yang ada di android. Pengguna android bisa mendapatkan aplikasi Move to iOS ini secara gratis. Ukuran aplikasi ini juga tidak terlalu besar sehingga tidak memberatkan perangkat yang anda pakai.
Sebelum menggunakan aplikasi ini, perlu anda ketahui bahwa Move to iOS ini hanya untuk memindahkan WA saja. Berbagai isi yang ada di WA seperti foto, video, gambar, chat dan dokumen bisa dipindahkan menggunakan aplikasi Move to iOS. Aplikasi ini memang sangat menguntungkan, bisa digunakan kapan saja anda membutuhkannya. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum menggunakan aplikasi Move to iOS .
Jika anda ingin menggunakan aplikasi Move to iOS, minimal android yang anda gunakan OS Lollipop atau yang lebih baru. Selain itu anda harus menggunakan nomor yang sama untuk bisa memindahkan WA di perangkat yang lama ke perangkat yang baru. Sebelum dipindahkan pastikan iPhone yang digunakan dalam keadaan baru atau anda bisa merubahnya ke versi pabrik. Agar proses pemindahan WA bisa dijalankan, kedua perangkat tersebut harus terhubung dengan internet.
Memindahkan WA Android ke Iphone Melalui Move to iOS
Dikutip dari sini setelah beberapa hal syarat di atas sudah terpenuhi, anda bisa langsung memindahkan WA tersebut ke iPhone. Bagaimana caranya? berikut ini ada beberapa langkah yang harus anda lakukan untuk bisa memindahkan WA android ke iPhone melalui aplikasi tambahan Move to iOS.
- Download aplikasi Move to iOS melalui play store yang ada di android anda
- Install dan masuk ke dalam aplikasi Move to iOS melalui android tersebut
- Masukan kode sebanyak 6 digit dari ponsel android, nantinya kode tersebut akan ditampilkan melalui iPhone.
- Klik lanjutkan dan ikuti semua petunjuk yang sudah disediakan.
- Pilihlah opsi transfer data pada WA.
- Klik mulai dan tunggu sampai android menyiapkan semua data WA yang akan di ekspor. Secara otomatis anda akan dikeluarkan dari aplikasi tersebut jika proses sudah selesai.
- Klik lanjut dan kembali masuk ke aplikasi tersebut.
- Klik lanjutkan untuk melangsungkan proses pemindahan WA.
- Setelah ada konfirmasi bahwa proses pemindahan selesai, anda bisa mengunduh versi WA terbaru di iPhone melalui App Store.
- Install dan buka WA tersebut, masukan nomor hp sesuai dengan nomor di perangkat yang lama.
- Klik mulai untuk melanjutkan proses pemindahan.
- Setelah proses pemindahan selesai anda bisa langsung membuka WA tersebut dan melihat isi WA masih sama seperti di perangkat yang lama.
Itulah beberapa langkah yang harus anda lakukan jika ingin memindahkan WA dari perangkat android ke iPhone. Cara di atas sangat mudah karena anda hanya perlu mengunduh satu aplikasi yakni Move to iOS. Ikuti semua petunjuk untuk memudahkan anda menyelesaikan proses pemindahan tanpa adanya kendala.